Sastra Populer Malang Raya
Oleh: M. Nurfahrul Lukmanul Khakim (MahasiswaUniversitas Negeri Malang) Esaiku di Radar Malang Sastra populer merupakan sastra yang menggunakan bahasa yang lebih populer, tema cerita yang dekat dengan kehidupan sehari-hari, pemikiran yang ringan, humoris, romantis, jalinan cerita yang mudah dipahami dan alur yang sederhana. Sastra populer bukan genre baru karena sudah muncul sejak awal abad 21 ketika novel Bridget Jones Diary meledak di pasar sastra Inggris dan sukses besar saat difilmkan. Setelah itu mulai bermunculan sastra populer dengan aliran sesuai target umur pembaca teenlit (remaja), mainstream romance (dewasa awal), metropop dan chicklit (lajang dan bujang). Seperti kebudayaan pop lain, sastra populer juga digemari di Indonesia. Malang termasuk kota asal dan domisili para penulis sastra populer yang meramaikan khazanah sastra Indonesia. Arum & Tyas Effendi Mayoritas penulis sastra populer ialah kaum muda yang masih kuliah atau