Oleh: M. Nurfahrul Lukmanul K. (Mahasiswa Universitas Negeri Malang) Pernahkah anda kesal saat membaca buku lalu menemukan halamannya banyak yang hilang? Padahal buku tersebut tergolong langka dan memuat informasi penting yang dibutuhkan untuk referensi kuliah atau pekerjaan anda. Otomatis anda jadi malas membacanya atau justru menjadi sangat kesal. Saya sering mengalaminya saat membaca buku -buku penting di perpustakaan. Usut punya usut, ternyata ada saja pihak yang kurang peduli pada kelayakan dan kelangkaan buku di perpustakaan. Sebagai pelanggan Perpustakaan Umum Kota Malang, saya sering menemukan buku rusak dan halamannya hilang, bahkan dengan sengaja disobek oleh para peminjamnya. Kejadian yang sama juga saya dapati ketika meminjam atau membaca buku di perpustakaan lainnya di kota Malang . Ada saja bagian koleksi buku di perpustakaan umum yang robek, kotor, dicorat-coret, bahkan hilang tidak jelas. Rupanya banyak orang yang belum bisa me