Posts

Showing posts from September, 2016

Pre-Order Buku Puisi 'Monolog Waktu'

Image
Pre-Order buku 'Monolog Waktu' sudah dimulai! Seperti biasa, selalu ada bonus untuk pembaca tercinta. Totebag casual bermotif kalender 2017 yang bisa kamu pajang di kamar atau menemanimu jalan-jalan. Tersedia untuk 31 pemesan pertama yang beruntung! Pre-Order dibuka sampai 1 Oktober 2016, pukul 18.00 WIB. Ayo, Buruan Dipesan!

Monolog Waktu

Image
Kumpulan Puisi "Monolog Waktu" Karya Fahrul Khakim. Jika kehidupan ini adalah perjalanan, barangkali sejarah adalah petanya. Jika kita berjalan tanpa tahu arah,maka kita tak akan pernah sampai tujuan. Jika kita terpaku di depan peta. Maka kita tak akan kemana-mana. Buku ini hadir untuk menjembatani keduanya. Berisi 71 puisi bertema sejarah Indonesia yang dimulai zaman prasejarah sampai zaman kontemporer. Puisi-puisi ini telah dimuat di beberapa media nasional. Begitu panjang perjalanan bangsa Indonesia ini yang terlalu menarik untuk dilewatkan. Semua suka-duka kronologi Indonesia dirangkum dalam alusi-alusi sederhana namun kaya makna. Hal       : 102 Terbit    : September, 2016 Penerbit: Pelangi Sastra Malang Harga   : Rp30.000 Pemesanan: 085855186629

Workshop Menulis Universtas Trunojoyo

Image
Assalamualaikum, Madura! Pertama kalinya aku berbagi ilmu dan motivasi di Madura pada 30 Agustus 2016. Sempat terkendala travel karena salah jadwal, akhirnya naik bis. Alhamdulillah, sampai acara dengan tepat waktu! Terima kasih semua. Semoga bermanfaat! Ditunggu karya kalian.

Membuka Tabir Perempuan Perkasa Jawa

Image
Oleh: Mohc. Nurfahrul Lukmanul Khakim (Mahasiswa Sejarah Universitas Negeri Malang)             Perempuan Jawa yang dikenal lemah-lembut ternyata menyimpan ambisi dan kekuatan yang tak terduga. Hasil kajian sejarah baru-baru ini ternyata mengejutkan banyak pihak. Selama ini peran perempuan Jawa dalam perjuangan bangsa Indonesia sering disepelekan. Para perempuan Jawa seperti Kartini tidak kalah dengan kehebatan tokoh dunia lainnya seperti Bunda Theresia atau bahkan Aung San Suu Kyi. Kartini memiliki pola pikir visioner yaitu jenis pemikiran dan tindakan yang melebihi zamannya sehinga perjuangannya masih terasa sampai saat ini. Namun sayang hanya Kartini yang dikenang sejarah sebagai perempuan perkasa padahal masih banyak perempuan perkasa asal Jawa yang belum dikenal dunia.             Sebuah diskusi buku ‘Perempuan-perempuan Perkasa di Jawa Abad 18-19’ karya Peter Carey dan Vincent Houben yang berlangsung pada 02/09/2016 memberi wacana baru tentang tabir perempuan J

Jangan Merusak Buku Perpustakaan

Image
Oleh: M. Nurfahrul Lukmanul K. (Mahasiswa Universitas Negeri Malang)             Pernahkah anda kesal saat membaca buku lalu menemukan halamannya banyak yang hilang? Padahal buku tersebut tergolong langka dan memuat informasi penting yang dibutuhkan untuk referensi kuliah atau pekerjaan anda. Otomatis anda jadi malas membacanya atau justru menjadi sangat kesal. Saya sering mengalaminya saat membaca buku -buku penting di perpustakaan. Usut punya usut, ternyata ada saja pihak yang kurang peduli pada kelayakan dan kelangkaan buku di perpustakaan.             Sebagai pelanggan Perpustakaan Umum Kota Malang, saya sering menemukan buku rusak dan halamannya hilang, bahkan dengan sengaja disobek oleh para peminjamnya. Kejadian yang sama juga saya dapati ketika meminjam atau membaca buku di perpustakaan lainnya di kota Malang . Ada saja bagian koleksi buku di perpustakaan umum yang robek, kotor, dicorat-coret, bahkan hilang tidak jelas. Rupanya banyak orang yang belum bisa me