Korean Style: Tantangan yang bombastis*
Oleh: Fahrul Khakim Annyeong haseyo! Segala hal berbau Korea mulai menjajah Indonesia, Kpopers menjamur dimana-mana, terutama di kalangan remaja. Rating Sinetron Korea semakin bersinar. Bahkan kini, banyak boy band dan girl band yang lahir secara hampir serentak akibat pengaruh Kpop. Pengaruh Korea, tidak hanya merajai televisi, namun berimbas juga pada perkembangan sastra di Indonesia. Mulai dikenal adanya genre baru: Korean Style. Penemu gaya ini belum diketahui secara pasti, namun genre ini sudah ada sejak film dan sinetron Korea memeriahkan dunia hiburan Indonesia. Ternyata saat ini, Korean Style telah menjadi peluang yang sangat bagus di segala bidang: baik hiburan, jasa, bahkan sastra. Sebenarnya sastra genre Korean Style telah ada di Indonesia sejak tahun 2004, dimulai dengan munculnya Metro-Pop: Summer in Seoul karya Illana Tan. Novel tersebut sampai sekarang masih best-seller. Kemudian mulai bermunculan novel genre Korean Style yang lain. Bahkan kini, novel bergaya ters